Header Ads

Himpaudi Jayaa

Disdik Kabupaten Blitar Sosialisasikan Standar Mutu Pendidikan



BLITAR – Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar menggelar sosialisasi peningkatan mutu tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak-Kanak (TK), Kamis (27/4/2017).

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar, Budi Kusumo mengatakan, kegiatan ini mensosialisikan standar mutu pendidikan yang dulu tertuang dalam PP 19 Tahun 2005 yang diperbaharui PP 32 Tahun 2013, ada 8 standart yang harus dicapai oleh TK dan PAUD.

“8 Standart itu harus dipahami dan disinergikan,” kata Budi Kusumo kepada BLITARTIMES.

Dijelaskan Budi, 8 standar tersebut meliputi standart managerial dalam hal ini kepala sekolah, sarana dan prasarana, standart kurikulum, standart tenaga pendidik, standart pembiayaan dan standart lainnya.

“Harapan kami sosialisasi ini akan dapat meningkatkan kualitas dan mutu PAUD dan TK di Kabupaten Blitar. peningkatan salah satunya adalah kurikulum, semisal di TK dan PAUD tidak boleh diajari di luar kemampuan contohnya adalah matematika karena ini nanti diajarkan di tingkat SD. TK dan PAUD itu aktifitasnya hanya bermain” tandasnya.

Sosialisasi Peningkatan Mutu PAUD dan TK digelar selama satu hari dengan diikuti oleh 200 peserta dari unsur yang terdiri dari pengawas dan penilik, Himpaudi, IGTKI, PKBM dan pelaku yang bergelut dalam bidang PAUD dan TK.

Sumber : Jatim Times

No comments